Dear kawan-kawan IKASMA '93
Assalamu'alaikum Wr... Wb...
Judul di atas merupakan akhir dari rangkaian kata kepasrahan kawan kita Pitdarnis yang diposting melalui Facebook pada hari Senin tanggal 03 Oktober 2011. Sudah satu minggu sejak suami tercinta H. Fajar di rawat di RS, hingga saat status tersebut dinaikkan, sang suami masih dalam kondisi belum  sadarkan diri di ruang ICU pasca operasi akibat terjadinya pemecahan pembuluh darah di bagian otak.
Sosok suami dari kawan kita ini sudah cukup akrab dengan kita dan beliau turut meramaikan acara Reuni Akbar pada tahun 2010 yang lalu. Seperti terlihat dalam gambar ketika beliau bersama-sama keluarga berkumpul dengan kawan-kawan di kediaman Diana.

Keluarga Besar Alumni SMAN 1 Sawahlunto '93 kembali berduka.... 
Seiring dengan do'a, ungkapan rasa duka yang mendalam dari seluruh kawan-kawan IKASMA '93 atas musibah yang menimpa kawan kita Pitdarnis... Semoga Tuhan memberikan kekuatan, kesabaran serta keikhlasan kawan kita beserta keluarga dalam menghadapi cobaan dari Allah SWT ini.... Semoga Allah SWT menunjukkan kebesaran-Nya serta memberi kesembuhan bagi suami teman kita ini sehingga dapat berkumpul kembali dengan keluarga tercinta... Amin YRA.

Puji syukur terucap bagi kawan-kawan IKASMA '93 yang sampai sekarang masih diberikan kesehatan oleh Allah SWT. Senang... sedih... suka... dan duka... merupakan elemen-elemen yang mengalir dalam tubuh IKASMA '93. Elemen yang mempersatukan kita di IKASMA '93.... terhimpun dalam satu rasa.... rasa "kebersamaan". Di saat senang kita selalu bersama... disaat dukapun kita akan selalu bersama....

Kawan-kawan IKASMA '93 yang tercinta.... saat ini kawan kita membutuhkan kita berada disampingnya kawan... dan saya ingin mengetuk hati kawan-kawan semua... mari kita lakukan aksi penggalangan dana yang keseluruhannya akan kita sumbangkan buat teman kita Pitdarnis yang saat ini benar-benar membutuhkan uluran tangan kita.... di dalam persahabatan, besar dan jumlah bukanlah suatu ukuran... rasa kepedulian dan kebersamaan yang akan memberikan kekuatan kepada teman kita ini.

Bagi kawan-kawan tergerak hatinya untuk berpartisipasi dengan ikhlas akan aksi penggalangan dana kepedulian terhadap teman kita Pitdarnis, dapat mengirimkan sumbangannya kepada teman kita Diana di Home Base IKASMA '93 Jl. Jend. Ahmad Yani No. 287-288, Pasar Remaja, Kota Sawahlunto atau dapat juga ditransfer ke rekening 1110004387060 (Bank Mandiri) a/n Diana. Bagi kawan-kawan yang melakukan transfer via rekening, diharapkan setelah melakukan proses transfer melakukan konfirmasi kepada Diana di 0754 61052 atau SMS ke 08126753211.


Ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya disampaikan kepada seluruh kawan-kawan IKASMA 93' akan kesediaanya dalam menindaklanjuti aksi ini.... 

Satu hati... Satu Jiwa.... Satu Rasa.... Kebersamaan.... IKASMA '93.

Wassalam..


Warm Regards,
Edmon Yasir, Ketua Umum
Next PostNewer Posts Previous PostOlder Posts Home