Kebersamaan Tanpa Batas - IKASMA '93 dan Alumni SMANSa '92 Sawahlunto

Yena Elismi, Meilis Syafni, Viyanti Rani, Hendri, Yasti Leonora, Syahrina Kardin, 
Hasrita Sari, Wijani dan Crestian Forte
Dalam menjalin kebersamaan yang bersifat eksternal, di lintas alumni IKASMA '93 terus membuka jalinan  kerjasama dan kebersamaan pada setiap alumni, baik senior maupun yunior. Untuk saat ini yang telah membuka jalur dalam menjalin kebersamaan dengan IKASMA '93 adalah Alumni '92 yang notabene memiliki histori kedekatan dengan IKASMA '93. Dengan diterimanya perwakilan IKASMA '93 di Facebook Group ALUMNI SMANSA '92 SAWAHLUNTO, IKASMA '93 dengan senang hati akan melakukan sharing informasi, masukan dan lain2nya demi perkembangan jalinan kerjasama untuk kebersamaan ini, terutama yang bersifat membangun untuk almamater.
Diana (93), Elvi Yendra (93) Dwi Kartini Kardin (93), Yasti Leonora (92), Viyanti Rani (92)
Dalam acara Reuni Kebersamaan 2011, memenuhi undangan yang disampaikan secara Online melalui Facebook Group ALUMNI SMANSA '92 Sawahlunto, Alumni '92 turut meramaikan serta memeriahkan acara yang digelar IKASMA '93.

Merupakan suatu penghargaan bagi IKASMA '93, senior sekaligus teman2 Alumni '92 telah bersedia memenuhi undangan dan turut berkontribusi dalam kesuksesan acara tersebut.
Besar harapan dari IKASMA '93, kerjasama dan kebersamaan ini akan terus terjalin dan dapat ditingkatkan serta besok kita bikin acara bareng yang lebih heboh lagi yaaa..???!?! ..... ha ha ha

ROMI HENDRAWAN (92)
Dalam susana kebersamaan pada acara Reuni Kebersamaan 2011, inilah session yang sangat menyentuh (gambar di atas).... sepatah dua patah kata dari perwakilan Alumni 92 yang disampaikan oleh salah satu tokoh masyarakat..... senior sekaligus teman kita....alumni '92.... Romi Hendrawan..... (taun bisuak baok teks lai ndra... tu pas mangecek, tangan ciek lai jaan lesek lo...ha ha ha).

Ungkapan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya untuk senior sekaligus teman dari Alumni 92 yang telah membuka dan menerima perwakilan IKASMA '93, serta turut berkontribusi dalam memeriahkan serta mensukseskan acara Reuni Kebersamaan 2011 kemaren. Salam kompak dan sukses selalu. 
(92)>><<(93)


Warm Regards,
 
Untuk Tuhan, Negara dan Almamater
Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home